Anda memiliki keinginan untuk membuka bisnis yang cukup menjanjikan ini? Dengan bermodalkan Rp 15– 50 juta dan lahan minimal 4×4 meter, Anda sudah dapat memulainya. Bisnis binatu merupakan bisnis yang tak akan mati karena setiap hari manusia memakai pakaian dan membutuhkan untuk dicuci. Sebuah aktivitas yang kecil namun membawa pengaruh besar.
Di perkotaan kecenderungan keluarga, karyawan perantaun, dan anak kost untuk menyerahkan cuci pakaiannya ke perusahaan laundry makin lama makin tinggi. Apalagi sekarang ada perusahaan yang menawarkan jasa laundry dengan sistem kiloan yang dirasa lebih murah dan efektif.
Bisnis laundry dari jenis yang paling sederhana dikenal dengan cuci-setrika. Bisnis ini biasanya menjamur di daerah yang banyak terdapat kost-kostan atau rumah kontrakan, dimana penyewa kost atau kontrakan tak sempat atau tak bisa melakukan cuci dan setrika baju sendiri. Biasanya ini dikerjakan oleh pembantu atau penjaga kost-kostan itu.
Sementara bentuk laundry yang canggih di Indonesia dari dulu dikenal dengan istilah binatu. Dalam bahasa modern saat ini lebih dikenal dengan istilah laundry & dry clean, dimana untuk laundry pakaian dicuci menggunakan mesin cuci. Sedangkan untuk dry clean pakaian dibersihkan dengan cairan kimia khusus yang bisa membersihkan dan merontokkan kotoran di pakaian tanpa dicuci secara biasa.
Setelah mengenal beberapa istilah dalam dunia laundry, ada baiknya Anda mempersiapkan hal- hal berikut.
Pertama, modal untuk investasi yang dibutuhkan untuk lokasi outlet (tempat menerima pelanggan atau cucian), lokasi mencuci, dan peralatan berupa mesin-mesin yang dibutuhkan, serta instalasi air, listrik, dan buangan air kotor.
Kedua, mesin yang dibutuhkan adalah: cash register (mesin hitung uang), mesin cuci baju kapasitas besar/ industri, mesin pengering baju kapasitas besar, mesin setrika press besar, dan setrika tangan. Ini minimum standar mesin yang dibutuhkan untuk memulai usaha ini.
Ketiga, mesin pengering, kendati Indonesia negara tropis dengan matahari yang terus bersinar, kita tak bisa mengandalkan matahari untuk mengeringkan cucian. Jika hujan atau memiliki tempat terbatas untuk menjemur, tentu ini akan menjadi masalah besar.
Keempat, mesin setrika (press) otomatis juga diperlukan.
Lalu bagaimana jika modal Anda sangat terbatas untuk saat ini? Jangan khawatir pekerjaan mencuci adalah pekerjaan sehari-hari yang biasa dilakukan di rumah. Bukankah di rumah sudah ada mesin cuci dan pengering, deterjen, pewangi, dan tempat menjemur? Nah, jika Anda belum memiliki modal besar Anda dapat memulainya dengan sesuatu yang terbatas yang semoga nanti menjadi investasi yang berbatas.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
-
Cara yang paling baik untuk akhir kehidupan kita adalah hidup untuk orang lain. Itulah yang saya coba lakukan. John D Rockefeller Hanya pend...
-
Apa untungnya perhiasan disepuh dan di lapis?? Dua-duanya menguntungkan, kalau kita menginginkan perhiasan murah tapi serupa e...
No comments:
Post a Comment